Selasa, 15 Maret 2011

Butuh 12 Jam Untuk Syuting Adegan Seks Sekuel 'TWILIGHT'



Walau Robert Pattinson dan Kristen Stewart adalah sepasang kekasih di dunia nyata, namun hal ini tidak berarti bahwa adegan cinta bahkan seks dalam sekuel TWILIGHT: BREAKING DAWN, akan bisa dijalani dengan mudah.
Peran yang dilakoni keduanya, Edward Cullen dan Bella Swann, diceritakan sedang berbulan madu. Oleh karenanya, ada begitu banyak adegan kemesraan sampai adegan seks yang harus mereka jalani.
Dilaporkan, keduanya mengalami kesulitan yang cukup berarti dalam menjalani syuting untuk adegan ini. Buktinya, hanya untuk satu adegan seks, dibutuhkan waktu sampai 12 jam untuk menyelesaikannya dengan sempurna. Padahal, akan ada 3 adegan seks dalam film ini yang dilakukan oleh pasangan ini.
Selain adegan seks ini, pasangan ini juga tertangkap harus mengulang adegan berciuman di pantai sampai beberapa kali, untuk mendapatkan gambar yang sempurna dari kisah cinta pengantin baru ini di Brazil.


Source : Yahoo!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar